Tadi ibuku membuatkan aku nuget tempe untuk bekalku selama seminggu diperantauan/ kostanku.
Yah biasalah ibuku memang begitu tiap kali aku kembali ke kostanku di kota sebelah, ada aja yang mau dibawa buat bekal hehehehe..
Nugget adalah produk olahan yang dikenal dengan istilah restructured meat. Nugget merupakan penganan yang dibuat dari potongan daging dengan ukuran relatif kecil dan tidak beraturan.
Pada mulanya, pembuatan nugget memang hanya sebatas daging baik itu ayam maupun sapi. Tetapi saat ini, nugget dengan bahan seperti udang, ikan, cumi, sayuran dan lain-lain bisa dengan mudah ditemukan di pasaran.
Salah satu jenis nugget yang menarik adalah nugget tempe. Seperti kita ketahui, tempe mengandung nutrisi yang mudah diserap tubuh. Karena itulah konsumsi tempe sangat dianjurkan.
Berikut cara membuat nugget tempe praktis.
Bahan:
- 250 gram tempe, dipotong-potong, goreng matang lalu haluskan
- 50 gram daging giling
- 3 butir telur
- 1/2 sendok teh bubuk pala
- 1 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 2 sendok makan tepung roti
- 2 sendok makan susu bubuk
- 1 kotak kaldu instan
- putih telur dari 3 butir telur
- 125 gram tepung roti
- aduk semua bahan lalu bentuk seperti bulatan pipih atau sesuai selera.
- gulungkan bulatan-bulatan nuget ke dalam tepung roti.
- celupkan bulatan kedalam putih telur, kemudian gulungkan lagi ke dalam tepung roti.
- kukus hingga 20 menit, angkat
- goreng ke dalam minyak panas.
Wassalamualaikum...
0 komentar:
Posting Komentar